Ada begitu banyak alasan seseorang yang akhirnya tertarik pada bisnis network marketing. Apalagi dengan kebutuhan finansial yang mendesak dalam jumlah yang besar untuk segera teratasi dan mendapatkan solusinya dengan cara menjalankan bisnis MLM ini. Apakah Anda termasuk orang yang mempunyai permasalahan sekitar kondisi finansial?
Saat ini, agar bisa mendapatkan uang dalam waktu yang singkat tidak hanya bisa melalui kerja kantoran saja. Anda dapat memperoleh tambahan penghasilan dengan jumlah yang jauh lebih tinggi dari pekerja kantoran dengan cara memulai bisnis network marketing.
Tetapi, yang perlu Anda ketahui, hasil dari usaha jaringan marketing ini tidak bisa dilakukan secara instan. Sehingga, jangan hanya melihat dari mentor atau para leader yang sudah lebih dulu mendulang kesuksesan, kemudian Anda ingin seperti mereka.
Anda juga harus mencontoh bagaimana cara kerja yang dilakukan. Apalagi sekarang ini banyak sekali jenis bisnis MLM atau bisnis network marketing yang sudah beredar di Indonesia. Anda dapat memilih salah satunya, tanpa perlu mengikuti cara sukses dari seorang leader dalam sebuah bisnis. Karena setiap orang mempunyai passion yang berbeda jika Anda perhatikan dengan seksama.
Daftar Isi
4 Cara Penting Memulai Bisnis Network Marketing Bagi Pemula
Sampai dengan saat ini, bisnis MLM menjadi salah satu jalan paling cepat agar bisa memperoleh banyak keuntungan dalam satu waktu. Apabila Anda tertarik untuk menggeluti senior Anda yang sudah lebih dulu sukses dalam bisnis MLM, berikut ini merupakan cara yang penting untuk memulai bisnis network marketing untuk Anda
Pastikan Kredibilitas Perusahaan
Sebelum Anda memutuskan untuk bergabung pada sebuah usaha MLM yang nantinya melibatkan banyaknya individu, Anda juga harus memastikan terlebih dahulu kredibilitas dari perusahaan tersebut. Pastikan bahwa perusahaan tersebut sudah mempunyai surat izin dengan membuktikan dokumen perizinan secara resmi.
Tentunya hal ini menjadi hal yang sangat penting agar Anda dapat terhindar dari segala macam bentuk penipuan yang saat ini marak terjadi. Jadi, jangan hanya mau bergabung berdasarkan ajakan dari teman, saudara, atau kenalan Anda saja. Karena hal tersebut bisa menyebabkan kerugian.
Apalagi saat ini sudah banyak yang menunjukan bukti kesuksesan dari para leader bisnis MLM. Tetapi, hal tersebut tidak berarti bahwa ikut bergabung menjadi anggota mereka adalah sesuatu yang aman. Sebaiknya, cari informasi detail tentang perusahaan MLM sebelum Anda memutuskan untuk bergabung.
Mempelajari Produk Mlm
Cara untuk dapat memulai bisnis network marketing selanjutnya yang perlu Anda perhatikan adalah produk atau jasa yang ditawarkan oleh perusahaan. Apakah memang benar memberikan manfaat atau tidak untuk pelanggan. Anda juga harus memastikan bahwa produk yang diperjual-belikan mempunyai kualitas yang bagus serta sudah lulus uji agar aman untuk disebarluaskan.
Produk yang dimiliki tersebut minimal sudah terdaftar dalam BPOM, Depkes, serta MUI jika memang produk tersebut berupa makanan, kosmetik, serta obat-obatan. Sehingga Anda juga akan jauh lebih mudah dalam menjualkan produk kepada masyarakat umum lainnya karena sudah mendapatkan kepercayaan dari calon pelanggan Ada.
Berdasarkan para ahli, jika ingin produk yang Anda jual laku keras, maka produk tersebut yang akan dijual harus mempunyai manfaat. Sehingga Anda juga perlu memastikan hal tersebut untuk kepentingan eksistensi bisnis Anda. Anda sendiri juga dapat memakai produk tersebut untuk testimony atau contoh kepada semua calon pelanggan Anda.
Pelajari Marketing Plan Dan Sistem Kerjanya
Yang perlu Anda tanyakan selanjutnya adalah tentang sistem kerja sebelum bergabung dalam bisnis tersebut. Apakah menggunakan sistem binary, unilevel atau menggunakan sistem yang lain. Agar Anda juga bisa mengukur kemampuan diri Anda dalam menjalankan sistem tersebut. Karena tidak semua orang akan cocok dengan sebuah sistem jaringan pada sebuah bisnis MLM.
Persiapan dalam menjalankan sistem pemasaran tersebut juga harus benar-benar Anda pikirkan secara matang. Apakah Anda ada kenalan, teman maupun saudara yang potensial untuk diajak untuk bergabung. Karena siapa saja yang nantinya masuk ke dalam network marketing sudah pasti membutuhkan downline.
Sistem Bonus Dan Pembayarannya
mempunyai usaha yang langsung berhubungan dengan sebuah sistem atau perusahaan, Anda juga harus memastikan sistem pembayaran serta sistem bonus yang diterapkan. Apakah keuntungan yang Anda dapatkan dari penjualan atau dari merekrut anggota atau member baru. Bisa jadi dari kedua cara tersebut.
Bonus serta keuntungan lain selain dalam bentuk uang juga perlu Anda ketahui. Contohnya reward travelling ke luar negeri, bonus rumah, mobil, umroh, dan lain sebagainya. Sehingga ini akan menjadi motivasi Anda dalam menjalankan sebuah bisnis network marketing.
Konsultasikan Bisnis Mlm Kepada Ahlinya
Agar bisnis network marketing Anda tidak merugikan diri sendiri di masa yang akan datang, Anda yang akan memulai bisnis network marketing tentu membutuhkan masukan dari ahli atau seorang konsultan bisnis. Sebenarnya, tidak hanya yang baru akan memulai saja, perusahaan yang sudah besar juga membutuhkan bahkan mempunyai konsultan bisnis yang bisa membantu dalam menjalankan bisnisnya agar terus berkembang.
Ketika nantinya akan menggunakan jasa konsultan untuk bisnis yang sedang Anda bangun, pahami terlebih dahulu bagaimana peran serta tugasnya. Dengan mengetahui peran konsultan bisnis, Anda bisa mengetahui apakah bisnis MLM Anda memerlukannya atau belum. Secara umum, peran konsultan usaha MLM dibagi menjad 5, sebagai berikut
Mendeteksi masalah yang sedang dan akan terjadi
Seorang konsultan usaha MLM harus peka terhadap masalah yang terjadi di suatu bisnis. Bahkan, mereka harus bisa mendeteksi masalah yang akan terjadi. Jika hal tersebut bisa dikuasai, maka konsultan bisa membantu memecahkan masalah maupun mencegah masalah bisa terjadi.
Memberi solusi atas masalah yang teridentifikasi
Tidak hanya sekadar mengidentifikasi masalah, seorang konsultan usaha juga harus mampu menawarkan solusi terhadapnya. Solusinya pun harus ditawarkan dengan alur pengerjaan yang sistematis.
Membantu perencanaan bisnis
Selain mendeteksi masalah, konsultan juga berperan untuk membantu perencanaan bisnis. Perencanaan bisnis ini dilakukan untuk membuat bisnis optimal dan berkembang dengan lebih baik lagi. Kegiatan ini termasuk menganalisis kompetitor, efisiensi proses bisnis, hingga menyusun strategi-strategi lain yang diperlukan.
Menambah relasi untuk eksekusi rencana bisnis
Bisnis tidak bisa dijalankan sendiri. Pasti perlu pihak-pihak lain yang mendukung suatu proses bisnis. Maka dari itu, diperlukan relasi yang tepat agar bisnis berjalan lancar. Seorang konsultan bisa membantu menemukan koneksi dan relasi untuk bisnis karena dia terlebih dahulu berkecimpung di dunia bisnis tersebut.
Menangkap peluang yang ada
Poin ini masih berkaitan dengan perencanaan bisnis. Seorang konsultan pun harus mampu menangkap peluang usaha yang sedang tren.
Karena mempunyai pengalaman yang segudang, maka konsultan bisnis MLM seperti esoftdream lebih ahli dalam menyelesaikan masalah. Hal tersebut akan menjadi salah satu modal yang baik. Karena ketika ada masalah atau merasa ragu dalam melangkah, Anda tidak lagi perlu mencoba-coba tentang solusinya. Karena peluang berhasil akan jauh lebih besar.